Pada hari Sabtu, tanggal 6 Juli 2019 telah dilaksanakan kegiatan Workshop Penulisan Proposal Hibah Kemenristekdikti untuk Penelitan dan PKM bagi dosen yang diselenggarakan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian (LPPM) Politeknik Al Islam Bandung. Kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui gambaran dan strategi agar proposal hibah yang diajukan dapat lolos. Bertempat di Aula Politeknik Al Islam Bandung, kegiatan tersebut mendatangkan pembicara dari Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKES) Dharma Husada Bandung, Dr. Suparni, ST., M.KKK, yang merupakan penerima dana hibah Penelitian Disertasi dari DRPM DIKTI.
Kegiatan workshop dibuka secara resmi oleh Direktur Politeknik Al Islam Bandung, Dr. Sri Djatnika SA, SE., M.Si, pada pukul 8.30 WIB. Dalam sambutannya, Direktur PAIB menyampaikan ucapan terima kasih kepada narasumber yang telah berkenan hadir untuk memberikan materi dalam kegiatan ini. Selanjutnya, Dr. Sri Djatnika berharap bahwa kegiatan ini akan dapat meningkatkan pengetahuan para peserta dalam hal penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Dengan demikian, perolehan hibah penelitian dosen di Politeknik Al Islam Bandung akan meningkat
Pada kesempatan tersebut, dipaparkan bagaiman mempersiapkan proposal yang baik dan benar agar proposal yang kita ajukan mendapatkan pendanaan (lolos). Selain itu dijelaskan juga beberapa kesalahan yang serting terjadi pada pengajuan proposal yang membuat proposal yang kita ajukan menjadi tidak lolos. “Yang pertama kali dilihat adalah siapa anda, bagaimana publikasi anda selama ini, maka sebelum mengupload semuanya, login dan update semua karya terlebih dahulu di simlitabmas, yang dilihat seorang reviewer bukan isinya tapi yang dilihat pertama adalah CVnya, untuk dapat mengetahui apakah orang ini konsisten atau tidak dalam melakukan penelitian. Rekam jejaknya baik atau tidak, itu yang dapat menentukan lolos atau tidaknya” ujar Dr. Suparni, ST., M.KKK ini.
Selanjutnya, narasumberpun menyampaikan gambaran sekema dari penelitian hibah dikti. Dalam Workshop Penulisan Proposal Hibah Dikti ini beliau menyampaikan ada 3 skema yaitu skema kompetitif nasional, skema disentralisasi dan skema kategorisasi penelitian penugasan. “Maka dari itu lembaga, prodi, dan dosennya sendiri perlu membuat road map penelitian, serta menentukan peta skema penelitian mana yang akan diikuti oleh masing-masing minimal untuk lima tahun ke depan, agar mudah membuat perencanaan penelitian” imbuh Wakil Direktur I bidang Akademik dan Kemahasiswaan.
Pada sesi akhir kegiatan yang dihadiri oleh para dosen di lingkungan Politeknik Al Islam Bandung ini ditutup dengan foto bersama. (Nuramdiani).